Mengapa Chelsea Membeli Begitu Banyak Penyerang?

8 hours ago 4
Penyerang Chelsea, Nicolas Jackson, mencetak dua gol lawan West Ham United, Sabtu (21/9/2024) malam WIB. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id). (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id)

SKOR.id - Mengapa dalam beberapa musim terakhir Chelsea membeli begitu banyak penyerang dan pemain depan?

Joao Pedro jadi yang terbaru, Chelsea memboyongnya dari Brighton & Hove Albion dan langsung didaftarkan untuk perempat final Piala Dunia Antarklub 2025.

Jika menilik ke belakang, sejak 2022 memang Chelsea membeli begitu banyak pemain depan dan penyerang.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Dalam periode tiga tahun, Joao Pedro adalah pemain depan ke-18 yang direkrut The Blues!

Joao Pedro digaet dengan mahar 60 juta poundsterling, dengan total pengeluaran Chelsea merekrut pemain depan mencapai 560 juta poundsterling.

Joao Pedro bukan yang terakhir musim panas ini.

Jamie Gittens segera bergabung dari Borussia Dortmund dengan mahar 55 juta poundsterling, harga yang tak murah untuk pemain berusia 20 tahun.

Sebelum itu, ada Liam Delap yang diboyong dari Ipswich Town seharga 30 juta pounds.

Setelah itu, ada Estevao Willian yang akan bergabung dari Palmeiras, klub yang dilawan Chelsea di Piala Dunia Antarklub 2025 akhir pekan ini.

Mereka menambah deretan pemain depan The Blues yang sudah diisi Cole Palmer, Nicolas Jackson, Pedro Neto, Noni Madueke, Christopher Nkunku, Marc Guiu, hingga Tyrique George.

Mengapa Chelsea membeli begitu banyak pemain depan?

Pergantian pelatih dan ketidakcocokan dengan strategi permainan menjadi salah satunya, selain juga performa para pemain yang tak sesuai harapan.

Gittens diboyong untuk menggantikan Jadon Sancho yang masa peminjamannya habis dan tak dipermanenkan dari Manchester United.

Sedangkan Mykhailo Mudryk juga masih menjalani larangan berlaga akibat gagal tes doping.

Delap didatangkan untuk memberi persaingan Nicolas Jackson di lini depan, posisi yang musim lalu menjadi salah satu titik lemah Chelsea.

Sedangkan Marc Guiu dan Tyrique George masih berusia 19 tahun dan kemungkinan akan dipinjamkan.

Raheem Sterling, Joao Felix, dan Armando Broja masih jadi bagian dari Chelsea tetapi tak menutup kemungkinan untuk dijual.

Daftar Pembelian Pemain Depan Chelsea Sejak 2022:

1. Mykhailo Mudryk - £62 juta - 73 main - 10 gol - 8 assist

2. Christopher Nkunku - £52.7 juta - 59 main - 18 gol - 5 assist

3. Pedro Neto - £51.3 juta - 48 main - 9 gol - 8 assist

4. Raheem Sterling - £47.5 juta - 81 main - 19 gol - 12 assist

5. Joao Felix (dua kali) - £42 juta - 40 main - 11 gol - 2 assist

6. Cole Palmer - £40 juta - 94 main - 40 gol - 27 assist

7. Nicolas Jackson - £31.8 juta - 80 main - 30 gol - 12 assist

8. Noni Madueke - £30.7 juta - 90 main - 20 gol - 7 assist

9. Liam Delap - £30 juta - 4 main - 1 gol - 1 assist

10. Deivid Washington - £13.7 juta - 3 main

11. David Fofana - £10.5 juta - 4 main

12. Pierre-Emerick Aubameyang - £10.3 juta - 21 main - 3 gol - 2 assist

13. Marc Guiu - £5 juta - 16 main - 6 gol

- Pedro, Kellyman, Estevao & Paez belum bermain

- Angelo hengkang tanpa sempat bermain


Sumber: skor.id

Read Entire Article
Berita Republika | International | Finance | Health | Koran republica |